Lowongan S3 di FZK Germany
Kerjasama antara Forschungszentrum Karlsruhe dengan Universitaet Karsruhe membentuk Karlsruhe Institut of teknologi menjadikan kedua institusi ini menjadi favorit untuk melakukan riset dan menempuh S3. FZK mepunyai jumlah pekerja sekitar 3800 orang dengan rincian sekitar 60 professor 400 doktor (ilmuwan tetap maupun ilmuwan tamu), 205 mahasiswa doktoral (sumber www.fzk.de). FZK terdiri dari 22 institut dalam bidang teknik.
Fasillitas yang tersedia di FZK sangatlah lengkap dan termasuk yang terdepan di Eropa. Menurut CHE-DAAD Uni-Karlsruhe dengan dukungan pusat riset FZK menempati jajaran teratas di Jerman..Info yang ada dalam link adalah untuk peringkat bidang elektro dan informatika. Untuk bidang lain juga terdapat di site tersebut. Kita tinggal melihat rangkin berdasar bidang yang kita cari.
Menurut pengalaman penulis selama menjadi mahasiswa doktor di Uni-Karlsruhe dan ditempatkan di FZK, fasilitas, sarana dan sumberdaya manusianya tidak perlu diragukan lagi.
FZK membuka setiap tahun lowongan bagi mahasiwa S1,S2, S3 atau ilmuwan yang telah bergelar doktor. Selengkapanya bisa diklik dan dibaca
Khusus untuk yang mau menempuh studi doktor bisa di klik pada
Lowongan tersebut terbuka untuk bidang elektro, kimia, fisika, material, manajermen teknologi. Untuk yang backgroundnya lain masih terbuka kemungkinan asal potensi kita memang menjanjikan. Untuk aplikasi silahkan mengirim imel pada kontak yang tertera pada masing-masing lowongan tersebut. Untuk lowongan yang iklannya dalam bahasa jerman tentunya diharapkan pelamar menguasai bahasa jerman. Syarat-syarat tertera pada link tersebut.
Sampai saat ini terdapat 3 orang indonesia yang bekerja sebagai doktorand di FZK.
Semoga bermanfaat…tulisan selanjutnya adalah mengenai berburu beasiswa luar negeri
Comments